Samsat Serpong Buka Layanan Samling

0 komentar

UPT Samsat Serpong, DPPKD Provinsi Banten kembali membuka layanan Samsat Keliling (Samling) selama lima hari.  Kali ini armada Samling ditempatkan di halaman parkir  Pasar Modern  BSD Kota Tangsel, dengan jadwal pelayanan mulai pukul 08.00 sampai 16.00 WIB.

Program Samling digulirkan untuk mempermudah masayarakat yang ingin memperpanjangan pajak kendaraan bermotor satu tahun, sedangkan proses lainnya tetap pada Samsat induk seperti layanan BBNKB I,BBNKB II dan lainnya. Armada Samling Samsat Serpong tidak hanya melayani WP Samsat Serpong saja , tetapi juga WP  Samsat Ciputat, Balaraja, Ciledug dan Cikokol, dengan menggunakan system online .

Kepala UPT Samsat Serpong, Agus Supriadi melalui Kasi TU, Yani Heryani mengatakan, Program Samling yang mulai dibuka pada Selasa (22/4), sampai Sabtu (26/4) ,merupakan program DPPKD Provinsi Banten, yang dilaksanakan oleh UPT Samsat Serpong, namun lokasi berbeda dari tahun sebelumnya.

Dikatakan, masyarakat Wajib Pajak bisa memamfaatkan program ini , karena selain mudah dan cepat yang hanya membutuhkan waktu sekitar 5 menit selesai.

Proses perpanjangan pajak satu tahun melalui program Samling dilayani oleh petugas yang berada didalam armada yang bertuliskan Samling DPPKD Provinsi Banten. “ Jadi apabila  WP melihat armada Samling langsung saja menyerahkan berkas kendaraan yaitu, KTP yang masih berlaku, STNK, BPKB (asli) langsung diekerjakan,” terangnya.


Share this article :
 
Support : Creating Website | Deddy Djumhana | Suwandi Sikun
Copyright © 2011. Samsat Terkini - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Deddy Djumhana
Proudly powered by Denard Pro Templet