Keluarga Besar Samsat Balaraja Adakan Lomba

0 komentar

Keluarga besar Samsat Balaraja, Kabupaten Tangerang mengadakan berbagai lomba dalam rangka memeriahkan HUT Kemerdekaan RI ke-69. Kegiatan lomba berlangsung selama dua hari seusai melaksanakan aktifitas pelayanan.
        
Selama lomba berlangsung, Jumat dan Sabtu pekan lalu ,pegawai UPT DPKD , Jasa Raharja dan Kepolisian berdatangan ke halaman kantor untuk mengikuti lomba lari karung, tarik tambang dan foot ball khusus anggota Polki yang mengenakan baju daster serta perlombaaan lainnya. Tak heran tawa dan janda pun lepas manakala daster yang biasa digunakan ibu-ibu sobek.
       
Selama lomba berlangsung, Kanit STNK Samsat Balaraja, AKP  Andry Agustiano, SIK, Pamin STNK , IPTU Rudi Supriyadi, SH, dan Pamin Pamin TU Samsat Balaraja, IPTU Miken Fendriyati serta Kepala UPT Dinas Pengelolaan Keuangan Daerah (DPKD) Banten, Samsat Balaraja Samsat Balaraja , H  Supriyadi, SH, M, Si  dan Penangung Jawab Perwakilan Jasa Raharja turut serta memberikan support kepada anggotanya yang sedang berlomba.
        
Pamin STNK Samsat Balaraja, Iptu Rudi Supriyadi SH mengatakan, berbagai lomba diselenggarakan untuk memeriahkan HUT RI dan sekaligus dijadikan momen untuk menjalin kebersamaan yang selama ini antara anggotanya dengan pegawai intansi samping jarang bertemu karena kesibukan tugas masing-masing.“Tentunya setiap lomba pasti diberikan hadiah . Namun tujuan dari lomba untuk  memerihakan HUT RI dan menjalin kebersamaan,” kata Iptu Rudi Supriyadi.
Share this article :
 
Support : Creating Website | Deddy Djumhana | Suwandi Sikun
Copyright © 2011. Samsat Terkini - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Deddy Djumhana
Proudly powered by Denard Pro Templet