Pengawasan Pengunjung Samsat Ciputat Diperketat

0 komentar



Pengawasan pengunjung atau Wajib Pajak (WP) Samsat Ciputat Kota Tangsel, tujuh hari  terahir diperketat. Setiap WP yang masuk melalui pintu utama diperiksa dengan menggunakan alat metal detektor serta memeriksa barang bawaan yang dimasukan kedalam tas . 
Alat metal detector yang digunakan oleh petugas Kepolisian yang berdinas sebagai petugas pemandu pelayanan menyapa dengan ramah dan santun para WP . Selain memeriksa tas  WP , petugas pemandu juga menanyakan kelengkapan persyaratan, agar proses pembayaran pajak kendaraan satu tahun dan lima tahun serta lain berjalan sesuai standar ISO, tentang pelayanan mutu. 
Bripka Pol Surahman, petugas pemandu pelayanan kepada Pelita, Kamis (11/4) menyebutkan, pemeriksaan ini dilakukan untuk mengantisipasi hal hal yang tidak diinginkan. Dikatakan , sesuai arahan pimpinan, setiap WP yang membawa tas diperiksa . Pemeriksaan dilakukan dengan cara sopan agar tidak mengganggu kenyamanan wajib pajak. ”Sebelum wajib pajak masuk, kita sapa dengan ramah dan minta ijin untuk diperiksa demi keamanan,”tuturnya
Heriyanto, salah  seorang WP yang sempat diperiksa tas miliknya mengatakan, langkah yang sedang dilakukan pimpinan Samsat Ciputat itu perlu didukung. “ Kalau kantor pelayanan aman tentunya interaksi pelayanan juga lancar dan nyaman,”  ujarnya. (Syamsul).
Share this article :
 
Support : Creating Website | Deddy Djumhana | Suwandi Sikun
Copyright © 2011. Samsat Terkini - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Deddy Djumhana
Proudly powered by Denard Pro Templet