Pertandingan di babak pertama tim futsal Samsat Jakarta Timur berhasil mengalahkan tim Depok dengan skor kecil 7-2. Namun di babaik kedua tim Samsat Depok berhasil mencuri point dengan skor terakhir 8-5. Sampai pertanding berakhir kedudukan tidak berubah, skor imbang kedua tim adalah 1-1.
Usai pertandingan kedua tim terlihat akrab dan bercengkrama sambil menikmati suguhan dari tim tuan rumah Samsat Jakarta Timur.”Kedua tim sama-sama menjunjung tinggi sportivitas, yang terpenting adalah kebersamaan,”ujar Kanit STNK Samsat Jakarta Timur, Ajun Komisaris Polisi Apip Ginanjar saat makan bersama dengan para pemain.
Menurut Apip, terselenggaranya pertandingan persahabatan ini bertujuan untuk mempererat tali silaturahmi antar sesame anggota Samsat,”Kita tidak mencari siapa yang menang dan kalah. Intinya silaturahmi dan olahraga untuk kesehatan bersama.”ujarnya.
Apip juga menyatakan siap untuk diundang Samsat Depok dalam pertandingan persahabatan balasan di Depok, “Kita siap di undang Samsat Depok,”tegasnya.
Menanggapi terselenggaranya pertandingan persahabatan kedua Samsat ini, Kanit STNK Samsat Depok, Argowiyono meminta agar lebih ditingkatkan lagi. Artinya lebih sering diadakan pertandingan persahabatan antar Samsat dengan cabang olahraga lain, seperti bulutangkis, volley ball dan tenis meja.”Saya berharap pertandingan persahabatan seperti ini bisa diikuti Samsat lain di Jabodetabek. Paling tidak ada turnamen antar anggota Samsat,”tandasnya.(wandy)