Kasir Samsat Depok Waspadai Uang Palsu

0 komentar

Kasir Samsat Kota Depok mewaspadai beredarnya uang palsu saat terjadi pembayaran pajak perpanjangan dan pengesahan STNK di loket kasir. "Untuk mengantisipasi adanya uang palsu, kami telah menyiapkan dua lampu pendeteksi uang palsu di dua loket kasir,"kata Bagian Korektor notice pajak Dispenda Jabar, H Endang Wahyudi saat ditemui di ruang kerjanya, Rabu (22/4)
Menurut dia, penggunaan lampu deteksi lebih efektif bila dibandingkan pemeriksaan uang palsu dengan menggunakan cara manual seperti yang disosialisasikan yaitu melihat, meraba, dan menerawang."pendeteksian uang lebih cepat dan efektif dengan lampu deteksi,"jelasnya
Ia mengatakan antisipasi terhadap uang palsu sudah sejak lama dilakukan kasir samsat Depok, petugas selalu melakukan pendeteksian dengan menyorot gambar timbul yang terdapat pada lembaran uang pecahan, jika ada uang yang dicurigai,
langsung dikembalikan ke pemilik. “Kita punya alat deteksi uang palsu yang selalu berada di tempat pembayaran atau kasir. Jika me-mang ada uang yang kami curigai palsu kami akan kembalikan ke pemilik atau yang membayar."terangnya.
Namun demikian, Endang juga mengakui pernah terjadi uang palsu yang lolos dari deteksi. Hal itu merupakan kekhilafan petugas mengingat masih adanya keterbatasan. "Kejadian seperti itu sangat kecil sekali terjadi di kasir samsat Depok,"tegas dia.
Selain itu, jika uang palsu ternyata tidak terdeteksi, hal itu merupakan tanggung jawab petugas kasir dan bendahara. Biasanya, kata Endang, petugas sering menemukan uang palsu yang terdeteksi terdiri atas uang dengan pecahan 100 ribu dan 50 ribu."Kebanyakan uang palsu dapat terdeteksi petugas dan langsung dikembalikan,"tandasnya.(Wandi)
Share this article :
 
Support : Creating Website | Deddy Djumhana | Suwandi Sikun
Copyright © 2011. Samsat Terkini - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Deddy Djumhana
Proudly powered by Denard Pro Templet