Samsat Jakarta Utara Pasang Petunjuk Alur Pelayanan

0 komentar

Dalam upaya membantu wajib pajak mengetahui mekanisme pelayanan administrasi STNK. Management Samsat Jakarta Utara memasang beberapa neon box dan banner sebagai petunjuk berbagai jenis pelayanan. Inovasi ini ternyata mendapat respon positif  dari wajib pajak karena dinilai sangat membantu dalam pengurusan STNK.”Pemasangan banner ini sangat bermanfaat, kami jadi tahu apa saja yang harus disiapkan untuk mengurus perpanjangan.”ujar Anton salah satu wajib pajak saat ditemua di ruang tunggu pelayanan, Rabu (21/2).
Hal yang sama juga dikatakan, Iskandar wajib pajak dari Kecamatan Pademangan. Awalnya ia mengaku sempat kebingungan saat memasuki ruang pelayanan samsat. Untungnya ada banner petunjuk yang terpasang jelas dan mudah dipahami di setiap lantai. Jadi, kata Iskandar berdasarkan informasi itu semua persyaratan langsung dipenuhinya.”Semua persyaratan kita ikuti sesuai petunjuk yang tertulis di banner, mudah-mudahan tidak ada yang kurang.”ungkapnya.
Menanggapi komentar wajib pajak tersebut, Kanit Samsat Jakarta Utara, AKP Nurdin Dalle membenarkan bahwa pihaknya tengah melakukan pembenahan di seluruh lini pelayanan dalam upaya mempertahankan piala Citra Pelayanan Prima yang telah diraih Samsat Jakarta Utara.”Kami selalu berusaha melahirkan inovasi-inovasi untuk meningkatkan pelayanan kepada wajib pajak.”ujar Nurdin.
Selain melakukan pemasangan banner dan neon box, ujar Kanit, dilakukan pula pembenahan sarana, diantaranya mengecat gedung, perbaikan sarana yang bocor, pemasangan pot bunga, serta penggantian banner yang sudah kusam.”Semuanya kami lakukan semata-mata hanya untuk kenyamanan wajib pajak,”tandas Nurdin Dalle.(wandy)

Share this article :
 
Support : Creating Website | Deddy Djumhana | Suwandi Sikun
Copyright © 2011. Samsat Terkini - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Deddy Djumhana
Proudly powered by Denard Pro Templet