Samsat Jakarta Timur Gelar Pengajian Dan Santuni Anak Yatim

0 komentar

Keluarga Besar Samsat Jakarta Timur menggelar pengajian rutin sekaligus pemberian santunan kepada 50 anak yatim di Masjid At-Taubah Samsat Jaktim, Kamis (19/8).  Pengajian yang digelar sejak pukul 06.30 hingga 07.30   di hadiri Kanit STNK AKP Apip Ginanjar SH Sik, Pamin STNK Iptu Yunizar, Pamin TU Ipda Rahmat Suryaman, Istri Kanit STNK Popy apip Ginanjar, Pamin Samling Iptu Sugeng Riyadi, ustad Rusdiali serta seluruh anggota dan pegawai Samsat Jakarta Timur.
Menurut Kanit STNK Samsat Jakarta Timur, AKP Apip Ginanjar, pengajian rutin ini tetap diadakan meskipun bulan puasa.  Hal ini dimaksudkan untuk meningkatkan kadar keimanan  serta kepedulian anggota terhadap keberadaan anak yatim.”Mudah-mudahan pengajian ini dapat membawa kebaikan dan keberkahan bagi kita semua.”kata Apip.
Selain pengajian, ujar Kanit,  diadakan juga pemberian santunan kepada 50 anak yatim yang merupakan anak yatim dari anggota Polri. Pemberian santunan ini merupakan bentuk kepedulian keluarga besar Samsat terhadap masyarakat kurang mampu khususnya anak yatim.” Jumlah anak yatim yang datang bahkan melebihi dari target yang ditetapkan. Namun panitia dapat menyelesaikannya, “Semua anak yatim yang datang kebagian semua, mereka telah mendapatkan  santunan,”ungkapnya.
Kanit juga mengagendakan akan mengadakan buka puasa bersama dengan seluruh anggota dan pegawai Samsat Jakarta Timur serta para biro jasa  pada Selasa (22/8) mendatang.”Pekan depan kita adakan buka puasa bersama keluarga besar Samsat Jakarta Timur,”ujar Apip menegaskan.(wandy)

Share this article :
 
Support : Creating Website | Deddy Djumhana | Suwandi Sikun
Copyright © 2011. Samsat Terkini - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Deddy Djumhana
Proudly powered by Denard Pro Templet