Samsat Depok Di Kunjungi Kasie STNK Subnit Regident Polda Metro Jaya

0 komentar












Kepala Seksi (Kasie) STNK Subnit Regident Polda Metro Jaya, Kompol Adi Benny Cahyono mengunjungi kantor sistem administrasi manunggal satu atap (Samsat) Kota Depok, Selasa (9/4). Kedatangan Kasie STNK disambut hangat jajaran managemen Samsat Depok yakni Pamin TU Iptu Tri Gunawan, Kasie Penerimaan dan penagihan Dispenda H.E Iwa Sudrajat, dan Penanggung Jawab Jasa Raharja M Gusti Yudhistira. Kunjungan tersebut juga sebagai bentuk silaturahmi sekaligus memperkenalkan diri sebagai Kasie STNK yang baru.
Menurut Tri Gunawan. Kunjungan Kasie STNK untuk memperkenalkan diri sekaligus bersilaturahmi dengan mitra kerja di lingkungan Samsat Depok. Selain itu, Kasie STNK juga melihat dan meninjau seluruh sarana dan prasarana, mulai dari ruang TU, TNKB, Perpustakaan, ruang pengaduan, taman bermain, arsip, ruang tunggu lesehan, menyusui dan ruang pelayanan."Beliau melihat kenyamanan seluruh sarana dan prasarana yang ada di Samsat Depok, termasuk loket-loket pelayanan."ujarnya.
Tri mengatakan, seluruh sarana dan fasilitas yang disediakan di Samsat Depok semata-mata hanya untuk  kenyamanan wajib pajak. Kekompakkan dan sinergitas antar instansi merupakan modal awal untuk mewujudkan pelayanan prima dan berkualitas."Kita selalu memprioritaskan Kenyamanan bagi wajib pajak, mulai dari pendaftaran hingga selesai."ungkapnya
Kasie Penerimaan dan Penagihan Dispenda Provinsi Jabar Wilayah I/Depok, Iwa Sudrajat mengucapkan terima kasih atas kunjungan Kasie STNK. Menurutnya, dengan kunjungan itu,  dirinya bisa langsung kenal dengan Kasie STNK Polda Metro Jaya.""Terima kasih atas kunjungannya, karena selama bertugas disini saya belum kenal Kasie STNK. "tuturnya.
Kalau sudah kenal, lanjut Iwa diharapkan dapat memudahkan dan memperlancar koordinasi dalam upaya peningkatan pelayanan di Samsat Depok."Mudah-mudahan hubungan dan komunikasi bisa lebih lancar."harapnya.
Hal yang sama juga dikatakan Penanggung Jawab Jasa Raharja Samsat Depok, Gusti Yudhistira. Ia mengaku bisa mengenal Kasie STNK dan dari hasil kunjungannya mungkin dapat memicu semangat untuk terus berinovasi dalam peningkatan pelayanan."Semua sarana dan fasilitas dinilainya sudah baik. Tinggal pengelolaan dan perawatan saja."tandasnya.(wandy)
Share this article :
 
Support : Creating Website | Deddy Djumhana | Suwandi Sikun
Copyright © 2011. Samsat Terkini - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Deddy Djumhana
Proudly powered by Denard Pro Templet