Satpas 1221 Polres Depok Siap Menuju ISO 9001:2008


Untuk meningkatkan pelayanan yang lebih baik, Satuan Pelaksana Administrasi SIM (Satpas 1221) Polrestro Depok mulai membidik untuk mendapatkan sertifikat ISO 9001 : 2008, yaitu tentang pelayanan publik yang menerapkan sistem menejemen mutu dalam pengurusan surat izin mengemudi (SIM).”Upaya menuju ISO 9001:2008 adalah untuk meningkatkan pelayanan yang lebih baik, tertib sesuai dengan ketentuan.”kata Kasatlantas Polrestro Depok, Kompol Slamet Widodo didampingi Kanit Regident, AKP Sri Widodo WSC, akhir pekan lalu.

Dikatakan Slamet, pihaknya telah merekomendasikan kepada konsultan PT. Point untuk melakukan audit system management Mutu ISO 9001 : 2008 yang akan di terapkan oleh Satlantas Polres Depok bertujuan untuk meningkatkan mutu pelayanan yang berstandart Internasional khusus untuk layanan perpanjangan SIM.” Saat ini sedang dilakukan audit di semua loket, mulai dari pendaftaran, proses berkas dan kecepatan layanan. Selama ini untuk proses perpanjangan hanya membutuhkan waktu 15 menit sudah selesai,”ungkap Kasatlantas.

Kanit Regident Satlantas Polres Depok, AKP Sri Widodo menambahkan, untuk menuju layanan sesuai manajemen mutu Iso 9001:2008, pihaknya telah berupaya meningkatkan berbagai sarana dan prasarana yang ada di area layanan SIM, seperti perbaikan ruang tunggu pemohon, pemasangan papan petunjuk proses layanan dan rambu lalin, pengadaan kotak saran serta pengadaan petugas pemandu pelayanan,”Kita sudah merintisnya sejak lama, semuanya akan kita siapkan untuk meraih kualitas layanan sesuai standar pelayanan khusus perpanjangan dan layanan simling,”ujar Sri Widodo.

Selama ini, lanjut Sri Widodo, pihaknya telah mampu memberikan pelayanan terbaik dan cepat dengan kualitas yang bagus kepada masyarakat. “Sejauh ini, Satpas kami telah melakukan yang terbaik bagi masyarakat yang melakukan proses pengurusan SIM.”Jika berhasil meraih sertifikat tersebut, bukan berarti kita puas begitu saja, namun akan lebih ditingkatkan guna memberikan yang terbaik lagi bagi masyarakat,”tandasnya.(Wandy)